Peringati Hari Jadi Ke 5, Bimgiat Teater Rutan Cipinang Kanwil Kumham DKI Jakarta Gelar Drama Teater

BIGNEWS.ID – Memperingati hari jadi ke 5 Bimbingan & Kegiatan (Bimgiat) divisi Drama Teater gelar Drama Teater yang berjudul “Kemalingan” yang dipentaskan oleh Warga Binaan di Gazebo Rutan Kelas I Cipinang, Senin (18/09/2023).

Baca Juga : Kawal Hak Pilih Warga Binaan Pada Pemilu 2024 Rutan Cipinang Bersama KPU Kota Jakarta Timur adakan Sosialisasi Daftar Pemilih Tambahan

Drama Teater tersebut menceritakan tentang kejadian kemalingan di salah sebuah kampung dan terjadi berulang-ulang yang membuat warga menjadi resah dan kewalahan mencari sesosok pelaku tersebut. Saksikan aksi para Warga Binaan pentas di Youtube Bimgiat RUCI yang akan segera ditayangkan.

Kepala Rutan Kelas I Cipinang, Sukarno Ali mengatakan “ Ditengah kekayaan budaya dan seni, pergelaran para seniman didalamnya adalah hal yang biasa, namun drama teater ini diperankan oleh Warga Binaan yang mengikuti bimbingan kegiatan kemandirian di Subsi Bimbingan dan Kegiatan Rutan Cipinang yang menjadikannya sangat istimewa “.

(Red)