BIGNEWS.ID – Denpom III/4 Serang bekerjasama dengan PT. PLN UP3 Banten Utara memberikan Santunan kepada Purnawirawan dan Warakawuri Denpom III/4 Serang dimomen Peringatan HUT TNI Ke 77 Tahun 2022, berupa masing – masing Uang Tunai Sebesar Rp. 2.000.000, Sembako Sebanyak 15 Paket kegiatan ini berlangsung di Aula Denpom III/4 Serang. Rabu, (12/10/2022).
Dandenpom III/4 Serang Letkol Cpm Joko Murtiyono, S.Sos mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kita yang masih dinas aktif kepada senior yang sudah Purna bakti dan dalam rangka Peringatan HUT TNI Ke 77 Tahun 2022 serta Kami Ucapkan Terima Kasih kepada PT. PLN UP3 Banten Utara dalam hal ini diwakili oleh Muhammad Amin Ketua YBM PT. PLN Serang.
“Semoga Kerjasama yang baik ini tetap terjalin dan apa yang sudah diterima oleh Purnawirawan, Warakawuri Denpom III/4 beserta Jajaran bisa bermanfaat untuk bisa meringankan beban, rasa empati kami kepada Para Purnawirawan, Warakawuri Denpom III/4 Serang,” ujarnya.
Dalam kegiatan ini dihadiri oleh seluruh Perwira Staf Denpom III/4, Ibu Ibu Pengurus Persit KCK, Keluarga Purnawirawan serta Warakawuri Denpom III/4 Serang.
(Red)